Sabtu, 31 Desember 2011

Rubah Status Facebook Anda menjadi Sesuatu

Pernah terjadi ga sama anda ketika suatu hari anda tidak punya uang tapi ingin beli buku atau mungkin pernah terjadi ga di kehidupan anda sehari-hari, ketika ga punya uang tapi maksain ke warnet buat liat status atau balasan pesan kecengan anda di facebook. Mudah mudahan ga pernah terjadi ya hehe.

Kali ini saya mau share informasi tentang memanfaatkan apa yang anda suka menjadi lebih bermanfaat, dengan tulisan ini saya tidak melarang anda untuk berhenti main di situs jejaring sosial, bahkan saya menyarankan. loh kok?




Iya betul, bahkan saya sarankan jangan gunakan uang anda untuk beli buku, mending buat warnet aja. Loh kok? Iya! engga lah!! hehe

Perhatian saya belakangan ini tertuju pada remaja yang sangat suka dengan situs jejaring sosial biasanya facebook, mereka menghabiskan waktu dan uang di warnet dengan mengutak atik facebook, biaya yang dikeluarkan untuk sewa internet ini sekitar rp. 2500 - rp. 3.000 per jam, meskipun mereka menghabiskan waktu untuk FB  tapi mereka terlihat senang sekali, bahkan menurut beberapa sumber mereka sampai lupa makan, lupa pulang, tapi kayaknya ga ada yang ampe lupa nama atau alamat hehe.

Masa sih? ya sebetulnya itu memang fakta yang tidak bisa dihindari sekarang ini. Tapi sejujurnya disisi lain saya cukup senang dengan remaja sekarang yang techno mania atau gadget mania, karena tanpa susah payah diajarkan disekolah mereka mudah memahami, yang namanya posting, croping image, downloading, uploading, bahkan sampai nge hack facebook orang hhihihi.

Maaf jadi ga fokus, kembali ke topik, nah sebetulnya hobi seperti ini dapat dimanfaatkan dengan baik, seperti hobi curhat, hobi narsis, hobi gosip, hobi update status (biar eksis). Bagaimana caranya? jika anda sudah menulis satu kalimat di facebook! apakah anda selalu ketagihan untuk nulis lagi? saya bisa pastikan jawabannya, Iya 1000%!

Silahkan tepuk tangan bagi yang hobi update status, nah sekarang jika  anda punya banyak hal yang ingin diceritakan apakah anda puas dengan kolom atau ruang di facebook itu? kurang ya, sekarang bagaimana jika status anda dikembangan menjadi 3 atau 4 paragraf tulisan? cukup ga kolomnya? cukup dengan aplikasi note yang ada di fb.

Hal menarik yang bisa diambil disini bahwa pada dasarnya anda suka menulis 'status' dan jika dikembangan status anda tersebut bisa menjadi suatu bentuk tulisan yang menarik dan mungkin saja dapat menginspirasi orang lain.

Sebagai gambaran, ketika anda menulis curhatan anda tersebut, anda akan berusaha untuk menulis kisah anda dengan menarik, maka anda akan belajar menulis dan membaca beberapa referensi. Dan ketika facebook sudah tidak mampu lagi menangani visi, dan misi dari tulisan anda, maka anda akan mencari fasilitas internet lain untuk mendukung hal itu, dan anda akan memutuskan untuk menggunakan 'blog' sebagai fasilitas anda untuk menulis.

Nah setelah anda menulis di blog, anda berpikir bahwa anda ingin blog anda sesuai dengan jiwa anda, maka anda akan belajar sedikit tentang html, ingin kampanye kesehatan, ingin bicara bebas, ingin ngeluarin unek-unek, ingin merubah dunia?
Dari paparan atau lebih tepatnya curahatan tersebut, intinya adalah ketika anda mulai menulis, maka anda akan belajar banyak hal, dan anda tidak akan pernah tahu informasi apa yang mungkin anda dapatkan dan dapat meng-update 'status' hidup anda menjadi lebih baik.

Sejujurnya tulisan ini adalah 'satus' saya, yang merasa kurang dengan facebook, kemudian suatu saat saya mampir di blog seseorang dan menginspirasi saya untuk menulis status saya lebih panjang dari sekedar kolom 'status'.

Untuk itu mungkin anda lebih paham dari saya, kenapa anda 'update status', tapi yang saya tahu bahwa anda memiliki potensi menulis.

Demikian!- enjoy

4 comments:

Unknown mengatakan...

wiihhhh sumpah mantap tulisana ... lanjutkan..

budismukti mengatakan...

haha2 thanx bro, padahal tulisannya ge pendek

Triyan Arief Wibowo mengatakan...

singgah di blog saya ya http://www.facebook.com/l.php?u=http%3A%2F%2Ftriyandonjuan.blogspot.com%2F&h=oAQEmBD6H

budismukti mengatakan...

oke bro thanx link-nya

Posting Komentar

Silahkan berikan komentar anda disini, terima kasih.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Facebook Themes